Cara Main Game Android Di PC Menggunakan Emulator

Bagi para Gamer, bermain game adalah kegiatan yang asik untuk dilakukan dalam waktu yang lama. Beberapa game android memang sangat menarik untuk dijadikan pelepas jenuh berjam-jam. Namun biasanya ada beberapa orang yang merasa duduk di depan PC lebih nyaman dibandingkan harus menatap layar handphone yang kecil. Jadi ada banyak orang yang mencari cara main game android di PC.

Jika kalian bingung bagaimana bisa game android main di PC? Markas Gamers akan membocorkan rahasianya. Jadi kalian memerlukan aplikasi yang dapat mendukung operasi android ke pc kalian.

7 Emulator Android Terbaik Di PC

1. Bluestacks

game bluestack android emulator pc

Minimum Spesifikasi PC for Bluestacks:

  • OS: Windows 7 or later
  • Size: 442 MB

Bluestacks App Player adalah aplikasi emulator android terbaik untuk sebuah perangkat android di PC dengan mudah dan bermain game android bisa di PC. Cara main game android di pc satu ini tergolong salah satu yang terbaik dan praktis. Kamu hanya perlu untuk menginstal dan setelahnya anda bisa mengemulasi semua macam aplikasi dalam beberapa detik.

Saat anda membuka Bluestacks, anda akan mendapat pertanyaan mengenai apakah anda memiliki ponsel android, lalu jika anda memilih ya, anda bisa mengaitkan ke program ini dan melakukan sinkronisasi semua aplikasi dan dokumen dengan akun yang anda pakai saat ini. Tetapi jika tidak juga bukan merupakah hal yang masalah, anda tetap bisa mengunduh aplikasi dan menggunakannya.

KelebihanKekurangan
Memiliki Fitur yang BeragamPC menjadi lebih cepat panas
Terdapat Fitur Bluestacks Multi-InstanceTidak Bisa Multi Touch, layaknya smartphone
Resolusi Gambar yang Lebih JernihTidak Semua Aplikasi bisa digunakan di Bluestacks
Dapat Multi Tasking 

2. KoPlayer

cara main game android di pc terbaik

Minimum Spesifikasi PC for KoPlayer:

  • OS: Windows 7 or later
  • Size: 2 GB

Koplayer juga merupakan emulator android yang membuat kamu memiliki keuntungan besar dalam kinerja, stabilitas, kompatibilitas untuk main game Android di PC.

KoPlayer tidaklah sulit digunakan karena selain tampilan yang mudah dimengerti, Koplayer juga tersedia dalam beberapa bahasa. Selain itu aplikasi ini memiliki spek ringan untuk dijalankan.

KelebihanKekurangan
Performa yang TangguhTerkadang Terjadi Freeze
Memiliki Stabilitas yang Luar BiasaMasih ada Bug               
Multi Tasking 
Bisa Merekam & Share Video Gameplay 

3. GenyMotion

motion pc

Minimum Spesifikasi PC for GenyMotion:

  • OS: Windows 7 or later
  • Size: 4 GB

Genymotion adalah proyek simulator android open-source yang mengandalkan kecepatan. Hal tersebut dikarenakan Genymotion menggunakan konsep Virtual Machine (VM). Cara main game android di pc satu ini jadi salah satu rekomendasi markasgamers untuk kalian yang ingin main game android.

Berbeda dengan BlueStacks yang merupakan aplikasi biasa yang berjalan di dalam sistem operasi (operating system atau OS) yang kita gunakan, Genymotion merupakan VM sehingga seperti memiliki sistem yang berjalan sendiri.

KelebihanKekurangan
Update BerkalaMemerlukan keahlian coding khusus
Diperuntukkan bagi para developerOpsi berbayar per tahun pada layanan free trial
Basis Android 8.0 Oreo sudah tersedia 

4. Android Studio

cara terbaik main game android di pc

Minimum Spesifikasi PC for Android Studio:

  • OS: Windows 7 or later
  • Size: 4 GB

Android Studio sendiri merupakan software official keluaran Google yang membantu kita mengetahui cara main game android di pc. Android Studio memang dikembangkan sebagai IDE (Integrated development environment) atau software untuk membantu menciptakan software lain.

Beda dengan Genymotion, Genymotion memang cenderung memiliki interface yang lebih friendly dan Android Studio sendiri tidak mudah untuk dijalankan karena perlu melalui beberapa proses.

Fitur bawaan yang dihadirkan Android Studio memang tidak selengkap Genymotion, namun karena harganya yang gratis dan juga fitur tambahan yang lumayan lengkap, para pengembang cenderung menggunakan software ini.

Cara main game android di PC satu ini dengan menggunakan Android studio terbilang cukup mudah. Karena tutorial untuk jenis ini sangat banyak di internet.

KelebihanKekurangan
Bebas dalam mengatur pemrogramanKeahlian Coding Khusus
Didukung sepenuhnya oleh Google 
Diperuntukkan bagi para developer 

5. Remix OS Player

cara main game android di pc dengan remix OS

Minimum Spesifikasi PC for Remix OS Player:

  • OS: Windows 7 or later
  • Size: 8 GB

Jide technology mengeluarkan tool terbaru mereka yang memungkinkan pengguna menjalankan aplikasi android di PC. Tool tersebut bernama Remix OS Player dan berdungsi layaknya sebuah emulator android remix yang dapat menjalankan aplikasi android.

Hal yang membedakan Remix OS Player dengan Remix OS yang biasa adalah tool ini tidak membutuhkan instalasi penuh remix OS. Pengguna umumnya akan menjalankan Remix OS dari aplikasi Virtual Machine atau menginstallnya untuk dual boot di PC mereka dan hal itu cukuplah merepotkan.

Remix OS Player ini dapat dengan mudah dijalankan dari dalam Windows 7 atau versi lebih baru.

KelebihanKekurangan
Memiliki tampilan performa yang memuaskanRAM terbatas (Max 1.5 GB)
Terdapat Fitur yang beragam dan lengkapPenyimpanan terbatas

6. ARChons

archons pc

Minimum Spesifikasi PC for ARChons:

  • OS: Windows 7
  • Size: 114 MB

ARChons pada dasarnya mendorong aplikasi android ke Chrome dalam bentuk ekstensi. Google telah mengenalkan fitur baru yang dikenal sebagai “ARC” atau Android Runtime for Chrome. ARC memungkinkan aplikasi android berjalan di dalam Browser Chrome Google.

Awalnya Google hanya mengizinkan ARC di Chrome OC dan hanya secara resmi menjalankan empat aplikasi Android. Karena Cara main game android di pc satu ini tergolong terpercaya dan aman, pengguna pun tertarik. Dari situlah ARC berkembang.

Pengembang pun dengan cepat mendapatkan kasus ARC yang dimodifikasi agar kompitabel dengan beberapa aplikasi android lainnya dan membuatnya bisa digunakan di browser Chrome apa pun. Versi ARC yang dimodifikasi itu disebut ARChons.

KelebihanKekurangan
Kompatible dengan Mac, Windows, dan LinuxInstalasi cukup sulit
Dapat digunakan di Google Chrome 

7. Bliss

game emulator bliss android pc

Minimum Spesifikasi PC for Bliss:

  • OS: Windows 7 or later
  • Size: 800 MB

Bliss adalah salah satu emulator android gratis dan cara tepat main game android di pc yang memiliki perbedaan dengan kompetitor yang lain. Bliss OS perlu diinstal dengan sistem operasi yang terpisah. Instalisasi aplikasi ini bisa menggunakan Virtual Box atau dengan membuat sebuah bootable dan bisa juga menginstall Bliss OS ROM di Storage eksternal.

Emulator ini memiliki keunggulan yaitu bersifat open-source dan tanpa iklan. Bliss bisa digunakan untuk menjalankan android 9 dengan versi Beta serta juga mensupport dengan substratum theme engine.

KelebihanKekurangan
Tidak terdapatnya sapam atau iklanMasih terjadinya bug
Emulator Android Gratis 
Bersifat Open Source dan Ad-Free 

Kesimpulan

Itulah daftar emulator android terbaik yang dapat menjadi cara main game android di pc buat kamu. Semoga beberapa aplikasi Emulator di atas dapat menjadi solusi agar kalian dapat memainkan game android di komputer, selamat mencoba sobat gamers!

About

You may also like...

Your email will not be published. Name and Email fields are required